Lomba Sampi Gerumbungan

admin_kaliasem 26 Agustus 2024 13:02:24 WITA

Late post

Lomba sampi gerumbungan serangkaian pelaksanaan Lovina Festival (Loves) yang sudah terjadwal dan di adakan di Lapangan Sapi Gerumbungan Desa Kaliasem pada hari Minggu, 25 Agustus 2024 dimulai pada pukul 15.00 WITA. Lomba kali ini diikuti oleh 12 pasang sapi dari Buleleng Barat, Tengah dan Timur. 

Hadir pada kesempatan tersebut yang sekaligus Panitia Loves, Kadis Pariwisata Kabupaten Buleleng yang sekaligus membuka acara lomba yang didampingi Kadis Kebudayaan Kabupaten Buleleng dan undangan lainnya.

Tampak antusias masyarakat yang senang dengan atraksi sapi gerumbungan tengah memadati lapangan Desa Kaliasem, yang sekaligus merupakan suporter dari Tim-tim yang ikut lomba.

Sampi Gerumbungan merupakan salah satu tradisi khas Buleleng, Bali. Tradisi ini rutin dilaksanakan oleh para petani sebagai wujud ungkapan syukur atas hasil garapan yang melimpah. Sampi Gerumbungan berbeda dengan tradisi Karapan Sapi di Madura, Jawa Timur, atau Makepung di Kabupaten Jembrana yang menonjolkan kekuatan dan kecepatan sapi. Sampi Gerumbungan lebih menekankan unsur keindahan, keserasian melalui gerakan sapi yang selaras, dan menonjolkan postur sapi yang baik, tegak, dan gagah.

Dalam sambutan singkatnya Kadis Pariwisata menyatakan bahwa even ini akan terus digelar, karena hanya kita di Buleleng yang punya tradisi ini sehingga perlu dijaga dan bila perlu dikembangkan. Walau disadari bahwa terkadang tradisi bisa terkikis dan bahkan hilang oleh zaman.

Semoga pemimpin kita selalu mendukung tradisi lokal kita.

 

 

Komentar atas Lomba Sampi Gerumbungan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Kaliasem

tampilkan dalam peta lebih besar